Minggu, 20 April 2025

Kerahkan Drone hingga Tim Survei, Dissurpotrudau Lakukan Pemetaan di Kawasan Bandara IKN

Jakarta, IDM โ€“ย Dinas Survei dan Pemotretan Udara TNI AU (Dissurpotrudau) mengerahkan drone beserta Tim Ground Survey untuk melakukan survei sekaligus pemetaan di kawasan Bandara Ibu Kota Nusantara (IKN) sejak 9 hingga 13 Desember 2024.

Baca Juga:ย Kejuaraan Nasional Judo KSAD CUP XV Tahun 2024

Kegiatan tersebut merupakan wujud nyata atas komitmen TNI Angkatan Udara (TNI AU) dalam mendukung pembangunan nasional dan percepatan pembangunan IKN melalui pemanfaatan teknologi survei udara modern yang akurat serta efisien.

Dissurpotrudau
(Foto: Dok. Instagram @militer.udara)

โ€œOperasi pemotretan dilakukan pada ketinggian 900 feet dengan cakupan area seluas 35 kilometer persegi. Data yang dihasilkan berupa foto udara dalam format dua dimensi dan LiDAR, yang akan diolah lebih lanjut sebagai informasi geospasial untuk mendukung perencanaan pembangunan infrastruktur di IKN,โ€ tulis TNI AU dikutip dari keterangan foto dalam instagram @militer.udara, Senin (16/12).

Baca Juga: Jalankan Pendekatan Smart Power, Satgas Yonif 503 Gelar Makan Bersama dan Berikan 25 Lampu Tenaga Surya

Adapun Tim Ground Survey yang dikerahkan dalam misi kali ini terdiri atas perwira Dissurpotrudau, yaitu Komandan Tim Lettu Sus Delasdriana W., didampingi oleh Wakil Komandan Tim Lettu Sus Wira Fazri R, dan sejumlah personel Dissurpotrudau lainnya. (yas)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer