Selasa, 1 April 2025

Etape Terakhir, KRI Bima Suci Berlayar dari Filipina ke Balikpapan

Jakarta, IDM โ€“ย KRI Bima Suci memasuki etape terakhir pelayaran muhibah dan diplomasi Kartika Jala Krida (KJK) 2024. Kapal layar latih untuk taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) laut itu bertolak menuju Balikpapan, Kalimantan Timur.

Usai sandar selama tiga hari di negeri “Lumbung Padi” sejak Selasa (15/10) lalu, KRI Bima Suci yang dipimpin oleh komandan Letkol Laut (P) Hastaria Dwi Prakoso itu bertolak dari Manila, Filipina, Jumat (18/10) ke Indonesia.

Baca Juga:ย Gelar Komsos, Satgas Para Raider 432 Kostrad Latihan Musik Bersama

“Keberangkatan KRI Bima Suci dilepas langsung oleh Pangkoarmada III Laksamana Muda Hersan di Manila, Filipina,” tulis keterangan Dispenal.

KJK
(Foto: Dok. TNI AL)

Dalam persinggahannya, KRI Bima Suci yang membawa 98 personel KRI dan 189 taruna AAL angkatan ke-71 ini dijadwalkan sintgah Balikpapan selama empat hari, yakni 24-27 Oktober.

“Nantinya, KRI Bima Suci melaksanakan berbagai kegiatan seperti open ship, cocktail party, sport activity, dan cultural visit di Balikpapan,” kata keterangan tersebut.

Baca Juga: KRI Wahidin Berlayar ke Solomon, Dijadwalkan Tiba 25 Oktober

KJK
(Foto: Dok. TNI AL)

Kapal ini berlayar selama 90 hari sejak keberangkatannya dari Jakarta, pada 1 Agustus lalu hingga dijadwalkan tiba di Indonesia, pada 30 Oktober mendatang.

KRI Bima Suci selama pelayarannya tersebut menempuh jarak 10.715 mil laut. Rute yang dilalui adalah Surabayaโ€“Jakartaโ€“Singapuraโ€“Kambojaโ€“Vietnamโ€“Cinaโ€“Korea Selatanโ€“Rusiaโ€“Jepangโ€“Filipinaโ€“Balikpapan dan dijadwalkan kembali lagi ke pangkalan di Surabaya pada Oktober ini. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer