Jumat, 18 April 2025

Dua Kapal Perang TNI AL Gelar Latihan di Laut Jawa

Jakarta, IDM – Dua kapal perang dari unsur Komando Armada (Koarmada) II, yakni KRI Fatahillah-361 dan KRI Multatuli-561, menggelar latihan bersama di Laut Jawa, Rabu (1/2).

Dikutip dari keterangan Dispen Koarmada II, Kamis (2/2), kedua KRI masing-masing berada di bawah Komando Operasi (BKO) Gugus Tempur Laut (Guspurla), dan BKO Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada II.

Kapal Perang

KRI Fatahillah-361 dan KRI Multatuli-561 tersebut berlatih dalam rangka meningkatkan kesiapan dan kesigapan prajurit kapal perang angkatan laut, sebelum menuju daerah operasi.

Latihan yang dilaksanakan meliputi leaving harbor, navcomex 204 flaghoist, semaphore, tactical manuver, dan damage control exercise dengan tetap mengutamakan keselamatan personel dan material atau zero accident.

Kapal Perang
(Foto: Dok. Dispen Koarmada II)

Baca: Asah Kapabilitas Awak Pesawat, Lanud Iswahjudi Gelar Latihan Survival Dasar

Pelaksanaan latihan tersebut sejalan dengan perintah Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI TSNB Hutabarat, yakni unsur-unsur KRI di daerah operasi melaksanakan latihan bersama untuk memelihara dan meningkatkan profesionalisme prajurit. (at)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer