Minggu, 11 Mei 2025

Danpussenarmed Beri Penghargaan Kepada Dua Atlet Peraih Medali Sea Games 2022

Jakarta, IDM – Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medanย (Danpussenarmed) Mayjen TNI Totok Imam Santoso memberikan apresiasi dan penghargaan serta hadiah kepada dua atlet perenang yang meraih medali Sea Games 2022 di lapangan Pusdikarmed, Jumat (17/6).

Totok mengucapkan selamat dan terima kasih kepada atlet renang, Nurul Fajar meraih Perak (individu) 200 meter gaya punggung putri dan perunggu (tim) 4ร—100 meter gaya bebas putri dan Ressa Kania Dewi yang memperolehan medali di nomor estafet perunggu (tim) 4ร—100 meter gaya bebas putri.

Selain itu, Totok juga menyampaikan bahwa dirinya merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh kedua atlet renang tersebut dan membawa nama baik Pussenarmed dalam gelaran olahraga Sea Games 2022.

(Dok Dispenad)

โ€œKarena ini bisa menjadi kesempatan pertama yang baik untuk rekan anggota sekalian untuk berkompetisi sampai tingkat tertinggi yaitu internasional.dan tentunya mengikuti prosedur yang berlaku,” ujar Totok.

Totok juga menyampaikan kepada para prajurit untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan dalam berkompetisi.

โ€œSaya percaya kepada seluruh anggota, siapapun dirimu apapun kegiatanmu, di manapun kalian berada, apabila kamu diberi kesempatan untuk memimpin, kesempatan tampil, kesempatan menjadi pelatih/gumil dan sebagainya, maka laksanakan dengan optimal, bukan hanya lancar dan aman tetapi optimal, karena baik lancar dan aman sudah masuk di dalamnya,” tutup Totok. (ADT)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer