Kamis, 3 April 2025

Beri Pembekalan, Ini Pesan Panglima TNI untuk Pasis TNI-Polri

Jakarta, IDM – Panglima TNI Laksamana Yudo Margono meminta perwira siswa (pasis) TNI dan Polri unuk selalu menjaga netralitas dan tidak mengkhianati negara. Pernyataan tersebut dilontarkan Yudo saat memberi pembekalan di Sesko AU, Lembang, Jawa Barat, Selasa (30/5).

“Tetaplah menjadi perwira profesional yang selalu menjaga netralitas TNI-Polri, pahami tugas pokok, kondisi satuan, lingkungan dan medan tugas serta ingatlah selalu bahwa kalian adalah alat negara, jangan khianati amanat tersebut,” ujar Yudo, dikutip dari siaran pers Puspen TNI, Selasa (30/5).

Baca Juga:ย Pengadilan Militer Vonis Seumur Hidup Dua Oknum TNI Pembawa Sabu dan Ekstasi

Dalam kesempatan tersebut, Yudo juga meminta para pasis untuk meninggalkan kepentingan pribadinya. Ia menekankan untuk selalu fokus pada tugas menjaga kedaulatan dan keamanan negara.

โ€œKalian sudah menjadi TNI harus konsern pada tugas pokok yang dibebankan sesuai sumpah yang kalian sampaikan di dalam setiap jabatan,” tegas Yudo.

Selain itu, ia juga berpesan kepada para pasis untuk selalu berupaya menjadi pribadi yang aktif dan adaptif. Yudo pun mengimbau semua pasis untuk selalu menjaga sinergisitas dan soliditas antara TNI dan Polri.

Baca Juga:ย Mayor Inf Dian Dessiawan Setyadi Resmi Jabat Danyonif Raider 509

โ€œKalian harus menjadi pemimpin yang peduli kondisi nyata anak buah, alutsista dan masyarakat sekitar. Jadilah pribadi yang Humanis. Ingat bahwa keberadaan kalian harus membawa dampak nyata bagi masyarakat,” kata Yudo.

Pembekalan Panglima TNI kepada para Pasis pada Program Kegiatan Bersama (PKB) Kejuangan TA 2023 diikuti 986 Pasis TNI-Polri dan Pasis dari mancanegara. Terlihat sejumlah pejabat utama TNI-Polri hadir dalam agenda tersebut. (un)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Pemudik Tiba di Semarang dengan Kapal KRI Banjarmasin-592

Semarang, IDM โ€“ Sejumlah pemudik yang menumpang kapal perang KRI Banjarmasin-592 tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah, (28/3). Program mudik gratis yang diselenggarakan TNI Angkatan Laut (TNI AL) ini merupakan bentuk pelayanan bagi...

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer