Jakarta, IDM – Dalam rangka program latihan satuan dan mengasah ketrampilan prajurit, Ki Bant Yonif Para Raider 502/UY yang dipimpin langsung Komandan Kompi Bantuan Kapten Inf Anggika Pradana Septian Riva melaksanakan latihan eksersi senjata Mortir yang bertempat dilapangan 51 Yonif Para Raider 502/UY, Malang beberapa waktu lalu.
Dilansir keterangan Penkostrad, Rabu, (6/9) dijelaskan eksersi merupakan suatu kegiatan awal yang harus dilalui oleh setiap awak senjata Mortir.
Adapun materi kegiatan ini meliputi: penyiapan personil, penyiapan pucuk, berkumpul, bergantian, memeriksa senjata, membongkar pasang senjata, serta masuk kedudukan.
Baca Juga: Pangkostrad Terbang ke Darwin Tinjau Latihan Bersama Wirrajaya Ausindo TA 2023
Danyonif Para Raider 502/UY Mayor Inf Deni Suryo Anggo Digdo menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk melatih prajurit Ki Bant Yonif Para Raider 502/UY agar mahir melayani senjata Mortir sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing dalam mendukung tugas pokok satuan. (rr)