Sabtu, 26 April 2025

Ribuan Prajurit Muda TNI Disiapkan untuk Batalyon Teritorial Pembangunan

Jakarta, IDM โ€“ย Ribuan prajurit muda TNI AD yang baru dilantik dipersiapkan untuk menjadi bagian dari Satuan Batalyon Teritorial Pembangunan (YTP).

Hal ini diungkapkan Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) Letjen TNI Tandyo Budi R. saat menutup Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AD Gelombang I Tahun Anggaran 2025 di Pusat Pendidikan Artileri Medan (Pusdikarmed), Cimahi, Jawa Barat, Jumat (25/4).

Dalam keterangan Dispenad, Sabtu, (26/4) total ada 17.428 prajurit muda dilantik secara serentak di seluruh Kotama TNI AD, setelah menyelesaikan pendidikan dasar keprajuritan selama dua bulan.

Baca Juga:ย Karo Infohan Kemhan Sebut Pertemuan 2+2 di Tiongkok Bahas Kolaborasi Industri Pertahanan

Menurut Tandyo para prajurit nantinya tidak hanya fokus pada aspek tempur, tetapi juga akan menjadi motor penggerak pembangunan di daerah. Ini merupakan implementasi dari kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto sejak menjabat sebagai Menteri Pertahanan pada tahun 2022, yang mendorong pembangunan kekuatan TNI secara menyeluruh dan berbasis kerakyatan.

Sementara itu, KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak dalam amanatnya yang dibacakan Tandyo menyampaikan apresiasi atas semangat, kedisiplinan, dan ketekunan para prajurit selama menjalani pendidikan.

Baca Juga: Beberapa Pembahasan Saat Menhan Sjafrie Bertemu Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Maruli juga menekankan pentingnya profesionalisme, loyalitas, dan dedikasi dalam menghadapi dinamika tugas ke depan, termasuk tantangan global dan perkembangan teknologi militer yang kian pesat.

“Pendidikan yang telah kalian tempuh bukanlah akhir dari perjuangan, melainkan awal dari pengabdian sebagai prajurit TNI AD. Tugas ke depan akan semakin kompleks, sehingga kalian harus terus mengembangkan diri, menjaga integritas, menjunjung etika prajurit, dan tetap loyal kepada bangsa dan negara,โ€ kutip Tandyo. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer