Sabtu, 15 Maret 2025

TNI AD Gelar Pelatihan Mengemudi Roket Astros di Malang

Jakarta, IDM – TNI AD dari satuan Yonarmed 1 Kostrad menggelar upacara pembukaan Latihan Dalam Satuan (LDS) Pengemudi Roket Astros yang dilaksanakan di Asrama Yonarmed 1 Kostrad, Malang beberapa waktu lalu. 

Dilansir keterangan Penkostrad, Jumat (14/3) Kapten Arm Saiful Amri mewakili Danyonarmed 1 Kostrad menyampaikan bahwa latihan ini sangat penting untuk meningkatkan profesionalisme, dan kesiapan prajurit dalam menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan. Ia mengingatkan kepada seluruh peserta untuk mengikuti latihan dengan serius dan menjaga keselamatan selama latihan berlangsung.

Baca Juga: Wakil KSAL Ungkap Besaran Tunjangan Prajurit yang Bertugas di Wilayah Terpencil

“Latihan ini tidak hanya untuk mengasah keterampilan dalam mengoperasikan roket Astros, tetapi juga untuk memperkuat kerjasama tim dan disiplin yang tinggi. Mari manfaatkan kesempatan ini untuk berlatih dengan sungguh-sungguh, demi kesuksesan tugas-tugas yang akan datang,” ujar Saiful. 

Roket Astros merupakan salah satu alat utama sistem persenjataan (Alutsista) dalam mendukung tugas-tugas TNI AD. Roket ini buatan Avibras Aerospacial Brazil mempunyai nama Area Saturation Rocket System (Astros) yang diproduksi pertama kali pada 1983, dan terus dikembangkan sampai sekarang. Seri yang dimiliki Indonesia adalah tipe II dan generasi ke-6 (Astros II MK 6).

Baca Juga: Wakil KSAL Sematkan Bintang Jalasena Utama kepada Menhan dan Kepala BIN

Dalam pengoperasiannya, Astros II MK 6 beroperasi dengan kendaraan truk 6X6 (AV-LMU) yang dapat melaju hingga 110 kilometer per jam, dan mempunyai jarak jelajah hingga 600 kilometer. Selain dapat bergerak sendiri, Astros II MK 6 memiliki mobilitas tinggi karena juga dapat diangkut dengan pesawat Hercules C-130 TNI AU. (rr) 

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer