Minggu, 20 April 2025

Perjalanan Karier Letjen TNI Mohammad Fadjar, Dari Ajudan Jokowi Sampai Jabat Panglima Kostrad

Jakarta, IDM โ€“ Letjen TNI Mohammad Fadjar resmi menjabat Panglima Kostrad setelah Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memimpin upacara serah terima jabatan di Mabesad, Jakarta, Senin (30/12).

Fadjar yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Kodiklat TNI menggantikan posisi Letjen TNI Mohammad Hasan dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1545/XII/2024 pada 6 Desember 2024.

Perwira tinggi Akmil 1993 dari satuan Infanteri ini kerap menempati menduduki posisi strategis selama kariernya sebagai prajurit. Awal kariernya, ia sempat menjabat Komandan Batalion 23 Grup 2 Kopassus di tahun 2008. Pria kelahiran Ambon, 14 Agustus 1971 ini kemudian melanjutkan kariernya di satuan Infanteri sebagai Komandan Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus pada 2015 lalu.

Baca Juga: KRI Teluk Youtefa Angkut Hunian Sementara untuk Korban Erupsi Lewotobi

Ia kemudian menjabat sebagai ajudan Presiden Indonesia ke-7 Joko Widodo (Jokowi) di awal-awal kepemimpinannya yakni pada 2015-2016.

Usai menjabat sebagai ajudan Jokowi, adik dari Irjen Pol Khrisna Murti ini berpindah tugas menjadi Danrindam IV/Diponegoro.

Lalu pada periode 2018-2020, ia menjabat sebagai Danrem 031/WB, Komandan Pusdikter Kodiklatad pada 2020-2022 dan Kasdivif 2/Kostrad sejak Januari sampai September 2022.

Pada 2022 hingga 2023, Fadjar kembali mendapat mutasi dan ditugaskan sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjamin Mutu Universitas Pertahanan (Unhan).

Baca Juga: Tahun 2025 TNI AD Fokus Bangun Fasilitas Kesatuan dan Alustsista

Fadjar kembali dimutasi untuk menempati posisi Direktur Jenderal Potensi Pertahanan, Kementerian Pertahanan di awal tahun 2023 hingga 2024, di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo yang saat itu menjabat Menteri Pertahanan.

Usai menjabat Dirjen Pothan, Fadjar mendapatkan amanah sebagai Panglima Kodam III/Siliwangi sejak Februari sampai September 2024.

Belum lama ia menjabat Pangdam Siliwangi, ia mendapat promosi bintang tiga sebagai Komandan Kodiklat TNI yang bertahan tiga bulan dan kini menjabat sebagai Panglima Kostrad. (nhn)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer