Senin, 28 April 2025

TNI AD Kirim 188 Taruna Akmil Ikuti India Republic Day Parade

Jakarta, IDM โ€“ย TNI AD akan mengirimkan sebanyak 188 Taruna Akademi Militer (Akmil) yang tergabung dalam Tim GSCL (Genderang Suling Canka Lonanta) untuk berpartisipasi dalam India Republic Day Parade.

Akmil
(Foto: Penerangan Akmil)

Kepastian ini ditandai dengan acara geladi bersih dan pengecekan kesiapan yang dipimpin Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) Letjen TNI Tandyo Budi Revita di Lapangan Halim Perdanakusuma, Jakarta beberapa waktu lalu.

Baca Juga:ย Kadispenad: Museum A.H Nasution Dipugar, Ada Kafe dan Diaroma dengan Story Line

“Partisipasi dalam India Republic Day Parade adalah kehormatan sekaligus tanggung jawab besar. Saya berharap kalian semua dapat menampilkan yang terbaik dan menunjukkan disiplin serta profesionalisme sebagai prajurit TNI,โ€ kata Tandyo seperti dikutip keterangan dari Penerangan Akmil, Senin, (16/12).

Akmil
(Foto: Penerangan Akmil)

Geladi bersih ini merupakan tahapan akhir sebelum Tim GSCL diberangkatkan sebagai perwakilan resmi dari TNI Angkatan Darat. Kegiatan ini bertujuan memastikan seluruh persiapan, mulai dari formasi barisan hingga penampilan musik, berjalan dengan sempurna sesuai standar yang ditetapkan.

Baca Juga:ย KSAD Beberkan Rencana Pembentukan Batalyon untuk Dukung Swasembada Pangan

India Republic Day Parade merupakan ajang bergengsi yang diadakan setiap tahun untuk memperingati Hari Republik India. Pada tahun ini, kehadiran Tim GSCL dari Akademi Militer Indonesia menjadi simbol eratnya hubungan bilateral antara Indonesia dan India, khususnya di bidang pertahanan dan kebudayaan. Tim GSCL akan menampilkan perpaduan harmoni genderang dan suling dengan gerakan baris-berbaris khas militer, yang diharapkan dapat memukau penonton internasional. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Wakil Menteri Pertahanan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang Jenderal Yoshida Yoshihide di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, (25/4).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer