Jakarta, IDM โ Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Wamenhan RI) Letnan Jenderal TNI (Purn) Muhamad Herindra, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden RI , Jenderal TNI (Purn) H. Wiranto dan Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman menerima penghargaan dari Veteran RI.
Dilansir dari keterangan Humas Kemhan, Minggu, (11/8) penghargaan tersebut yaitu Penetapan Penganugerahan Tanda Penghargaan Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia kepada Wiranto dan Herindra serta Pengakuan, Pengesahan dan Penganugerahan Tanda Kehormatan Veteran Perdamaian Republik Indonesia kepada Dudung.
Baca juga: TNI Undang 50 Anggota Militer Negara Sahabat, Tukar Informasi
Dijelaskan bahwa pemberian penghargaan ini dilakukan dalam momentum Hari Veteran Nasional Tahun 2024 yang diadakan di Balai Sudirman, Jakarta, Sabtu (10/8). Acara ini mengusung tema “Veteran RI Bersama Pemerintah Siap Melanjutkan Pembangunan Indonesia Menuju Indonesia Emas”.
Dalam amanat Presiden RI Joko Widodo yang dibacakan oleh Wamenhan RI M. Herindra disampaikan bahwa tema yang diambil mengisyaratkan bahwa sinergi dan kolaborasi antara para Veteran RI dan pemerintah menjadi kunci keberhasilan dalam membangun Indonesia Emas.
Baca juga: TNI AD Akan Bangun Batalyon Penyangga Daerah Rawan di NTB
“Saya harap, kerja sama antara pemerintah dengan para Veteran RI akan terus terjalin dan dapat mengambil langkah-Iangkah strategis dalam mewujudkan pembangunan Indonesia menuju Indonesia Emas,” harap Presiden RI, dalam naskah pidatonya. (rr)