Jakarta, IDM – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo melakukan pertemuan bilateral sekaligus command brief dengan Kepala Staf Japan Air Self Defense Force (JASDF) General Uchikura Hiroaki di markas besar (Mabes) JASDF, Tokyo beberapa waktu lalu.
Dalam kunjungan kehormatan kali ini, KSAU bersama Kepala Staf JASDF membahas sejumlah hal dan langkah strategis untuk meningkatkan kerja sama pertahanan angkatan udara kedua negara.
“Diharapkan kerja sama militer antara TNI AU dan JASDF akan meningkat di berbagai bidang, meliputi operasi, latihan, termasuk pendidikan yang bermanfaat bagi dua negara kepulauan ini dalam menjaga stabilitas kawasan Asia Pasifik,โ tulis TNI AU dalam keterangan foto yang diunggah akun instagram @militer.udara, Kamis (8/6).
Sebelum menggelar command brief, KSAU terlebih dahulu menerima honor guard ceremony dari JASDF. Ia didampingi oleh Kepala Staf JASDF General Uchikura Hiroaki dan disambut oleh para pejabat Mabes JASD.
Baca Juga: Satgas Yonif Raider 321 Kostrad Tambah Instalasi Listrik di Nduga
Adapun kegiatan lainnya yang dilakukan oleh KSAU selama berada di Jepang adalah melaksanakan upacara peletakan karangan bunga di Markas Besar Kementerian Pertahanan Jepang dan melaksanakan kunjungan kehormatan kepada Wakil Menhan Jepang untuk Hubungan Internasional, Oka Masami. (yas)