Minggu, 20 April 2025

Peran Menhan Prabowo dalam Evakuasi WNI di Ukraina

IDM – Wakil Menteri Pertahanan RI Muhammad Herindra mengungkap ada peran Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dalam proses evakuasi WNI, ujar Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Muhammad Herindra dalam keterangan pers secar virtual pada Kamis (3/2).

“Menhan Prabowo selalu kontak dengan Kementerian Pertahanan Rusia, selama proses pemulangan WNI dari Ukraina,” kata, Herindra.

“Komunikasi dengan pihak Rusia dimaksudkan agar proses evakuasi WNI berjalan dengan lancar, sehingga WNI yang akan kembali ke Indonesia terjamin keamanannya,” tutup Herindra.

Sebanyak 83 warga negara Indonesia (WNI) telah dievakuasi dari Ukraina di tengah peperangan dengan Rusia. Dan saat ini telah tiba di tanah air pada Kamis (3/3) sekitar pukul 17.12 WIB. Mereka tiba melalui Bandara Soekarno-Hatta menggunakan pesawat Garuda Indonesia.

Selain itu, dalam penerbangan tersebut juga ikut turut serta beberapa warga negara Ukraina yang merupakan keluarga dari hasil perkawinan campuran dengan warga negara Indonesia. Adapun rincian penumpang yang datang terdiri dari 12 pria, 50 wanita, 17 anak, dan 4 orang ekspatriat.

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Upacara Pelepasan Satgas Kontingen Garuda UNIFIL 2025

Personel Satgas Garuda UNIFIL mengikuti upacara Pelepasan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL 2025 di Lapangan Prima, Mabes TNI, Jakarta, (9/4). Para personel tampil dalam formasi lengkap dengan perlengkapan tempur, dan mengenakan baret biru muda.

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer