Minggu, 16 Maret 2025

Zelensky Sebut Pasukan Korut Kembali Bertempur dengan Rusia

Jakarta, IDM – Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan bahwa pasukan Korea Utara (Korut) kembali bertempur di wilayah Kursk, usai laporan bahwa Rusia telah menarik mundur mereka karena mengalami kerugian besar.

Intelijen Ukraina meyakini lebih dari 10.000 tentara Korut dikerahkan ke Kyiv sejak tahun lalu untuk membantu Rusia melawan Ukraina. Sekitar 4.000 diantaranya telah tewas, terluka, hilang, atau ditangkap. Lalu, diantara 4000 tentara itu, 1000 orang diyakini tewas pada pertengahan Januari.

Baca Juga: Pecahan Rudal Pantsir-S Ditemukan dalam Pesawat ‘Azerbaijan Airlines’ yang Jatuh Tahun Lalu

Pada awal Februari lalu, juru bicara Pasukan Operasi Khusus militer Ukraina, Kolonel Oleksandr Kindratenko melaporkan bahwa pasukan Korut telah ditarik mundur dari garis depan pertempuran karena sudah tidak terlihat selama beberapa minggu.

“Serangan baru terjadi di wilayah operasi Kursk, tentara Rusia dan tentara Korut kembali dikerahkan. Sejumlah besar penjajah telah disingkirkan, kita berbicara tentang ratusan prajurit Rusia dan Korut,” imbuh Zelensky melansir President.gov.ua, Sabtu (8/2).

Baca Juga: Ukraina Terima Pesawat Tempur dari Prancis dan Belanda

Pengerahan pasukan Korut, yang tidak pernah dikonfirmasi secara resmi oleh Moskow atau Pyongyang, seharusnya memperkuat pasukan Rusia dan membantu mereka memukul mundur pasukan Ukraina.

Namun hingga kini, Ukraina mengklaim masih menguasai sebagian besar wilayah Rusia, sesuatu yang dianggap Zelensky dapat menjadi alat tawar-menawar dalam negosiasi mendatang. (bp)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer