Rabu, 12 Februari 2025
Indonesia
logo
English

TNI Gelar Apel Pasukan Pengamanan VVIP ISF 2024

sidebar

Jakarta, IDM – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar Apel Pasukan Gabungan dalam rangka pengamanan VVIP pada penyelenggaraan kegiatan Indonesia International Sustainability Forum (ISF) Tahun 2024, di Lapangan Apel B3, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin, (2/9/2024).

Apel Gelar Pasukan Gabungan dipimpin langsung Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Agus Hariadi yang dalam kegiatan ini menjabat sebagai Pangkogabpadpam (Panglima Komando Gabungan Pengamanan Terpadu).

Baca Juga: Sebanyak 240 personel Satgas Kizi TNI Konga Terima Penghargaan UN

Dilansir keterangan dari Puspen TNI, Apel Gelar Pasukan Gabungan diselenggarakan dalam rangka memberikan keyakinan kepada pimpinan bahwa setiap individu, satuan tugas dan komando operasi telah bersinergi dan membentuk kerja sama tim secara profesional sesuai tugas dan tanggungjawab masing-masing.

Untuk diketahui, Pelaksanaan kegiatan ISF Tahun 2024 yang berlangsung pada tanggal 5 hingga 6 September 2024 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat.

Indonesia International Sustainability Forum (ISF) merupakan sebuah forum atau platform berskala internasional yang diadakan untuk mendorong kolaborasi antar stakeholder terkait proses dan aksi di bidang dekarbonisasi yang akan memajukan upaya bersama global dalam mengejar pertumbuhan berkelanjutan.

Baca Juga: TNI, US Army dan ADF Gelar Latihan Jihandak Bersama

ISF 2024 akan memfokuskan pada 5 pilar pembahasan yaitu ekonomi hijau (Green Economy), transisi energi (Energy Transition), konservasi alam dan keanekaragaman hayati (Biodiversiy and Nature Conservation), gaya hidup berkelanjutan (Sustainable Living) dan ekonomi kelautan (Blue Economy).

Hadir dalam kegiatan ini, Kabais TNI, Asops Panglima TNI, Danpaspampres, Pangdam Jaya, Pangkoopsud I, Dansatkomlek TNI, Asops Kodam Jaya, Asops Koopsud I, para Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI serta pihak terkait lainnya. (rr)

sidebar

Berita terbaru

INFRAME

TNI AD Tanam Ribuan Bibit Tanaman di Kawasan Gunung Hejo Jawa Barat

Personel TNI Angkatan Darat membantu petani menanam bibit bawang di kawasan Gunung Hejo, Purwakarta, Jawa Barat, (6/2).
sidebar

Edisi Terbaru

cover idm edisi 31

Baca juga

Populer

sidebar