Kamis, 25 April 2024

Tim Taipur Kostrad dan Satgas Yonif Julu Siri Gelar Latihan Pratugas untuk Operasi Pengamanan di Papua

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Satgas Yonif Para Raider 433/JS/3/3 Kostrad dan Tim Taipur Kostrad menggelar latihan pratugas dalam rangka Operasi Pengamanan Perbatasan Mobile di Wilayah Papua tahun angkatan 2023.

Latihan ini dibuka langsung Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Mayjen TNI Choirul Anam di Mayonif Para Raider 433/JS/3/3 Kostrad, Maros, Sul-Sel. Senin (15/5).

Baca Juga: Indonesia Ikuti Latma Trilateral Crocodile Response 2023 Bersama Australia dan Amerika

Pada kesempatan tersebut, Pangdivif 3 Kostrad memberikan penyampaian kepada seluruh prajurit agar, meningkatkan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang merupakan pondasi utama setiap kehidupan manusia, termasuk kita sebagai prajurit. Untuk itu selalu libatkan Tuhan setiap langkah, agar senantiasa diberikan kemudahan, keamanan dan keberhasilan dalam tugas.

Para Raider
(Foto: Dok. Penkostrad)

“Dalam Latihan Pratugas Satgas Pamtas Wilayah Papua Yonif PR 433/JS dan Tim Taipur Kostrad TA 2023 ini, diharapkan Pelatih dan Penyelenggara mampu menciptakan inovasi, kreatifitas dan hal hal baru di lapangan, mampu membimbing pelaku agar bisa memecahkan persoalan-persoalan di lapangan dengan langkah yang cepat dan tepat, mampu membuat taktik satu langkah lebih maju yang efektif dan efisien, mampu membangkitkan semangat serta motivasi pelaku dan diharapkan selalu mengutamakan faktor keamanan atau zero accident dalam latihan,” kata Pangdivif 3 Kostrad.

Baca Juga: Lanud Iswahjudi Gelar Pelatihan Kualifikasi Khusus untuk Crew Chief Pesawat Tempur

Ia pun memberikan penekanan agar di latihan ini prajurit mampu meningkatkan naluri intelijen dan disiplin tempur, meningkatkan soliditas serta meningkatkan kemampuan menganalisa masalah, hambatan dan tantangan yang dinamis.

“Penugasan operasi yang dipercayakan kepada negara terhadap kita merupakan amanah dan kehormatan tertinggi bagi prajurit,” tutup Pangdivif 3 Kostrad. (rr)

BERITA TERBARU

INFRAME

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan KSAU

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyerahkan bendera panji Swa Bhuwana Paksa kepada Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) yang baru Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono. Upacara serah terima jabatan (sertijab) tersebut berlangsung di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (5/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER