Jakarta, IDM – Sejumlah pesawat milik Angkatan Udara Prancis (French Air and Space Force/FASF) akan singgah di Jakarta selama sepekan, sejak 20 hingga 27 Juli 2024 sebagai bagian dari Misi Pegase 2024.
Dalam misi tahun ini, Angkatan Udara Prancis kembali membawa pesawat tempur Rafale; pesawat angkut Airbus A400M Atlas; serta pesawat tanker A330 MRTT Phenix, di mana keseluruhan pesawat itu akan datang ke Indonesia secara bertahap.
Baca Juga: Yonkav 5/DPC Hancurkan Musuh dengan Tank AMX 13
Melansir keterangan TNI AU, Senin (22/7), rombongan pertama terdiri dari empat unit pesawat FASF dan tiga pesawat angkut A400M. Keempat pesawat itu mendarat di Terminal Selatan, Lanud Halim Perdankusuma, Jakarta, Sabtu (20/7).
“Kedua angkatan udara akan terlibat dalam latihan, pertukaran pengetahuan dan pengalaman yang mencakup kegiatan Subject Matter Matter Expert Exchange (SMEE); Air to Air Refueling (pengisian bahan bakar di udara); serta kegiatan lainnya,” tulis TNI AU.
Baca Juga: KRI RE Martadinata Tembak Sasaran di Samudra Pasifik dengan Meriam 76mm
Secara umum, Misi Pegase yang dijalankan oleh Angkatan Udara Prancis pada tahun ini berlangsung di kawasan Indo-Pasifik sejak 27 Juni dan akan berakhir pada 15 Agustus 2024.
Misi Pegase dijalankan dalam kerangka hukum internasional, di mana Angkatan Udara Prancis berkomitmen untuk menjamin kawasan Indo-Pasifik yang bebas; terbuka; serta stabil, bersama dengan mitra-mitra di kawasan. (yas)