Jakarta, IDM – Presiden Iran Masoud Pezeshkian melontarkan kecaman terhadap Barat, dengan mengatakan bahwa Israel telah menggunakan senjata Eropa dan Amerika untuk melakukan pembantaian di Gaza.
Dilansir dari AP, Rabu (11/9), pernyataan itu Pezeshkian ungkapkan saat berkunjung ke Baghdad, Iraq, negara pertama yang ia kunjungi sejak menjabat sebagai presiden pada Juli.
Baca Juga: Iran Kirim Rudal Balistik ke Rusia, AS Peringatkan Resiko Eskalasi
“Entitas Israel melakukan pembantaian terhadap wanita, anak-anak, pria muda, dan orang tua. Mereka mengebom rumah sakit dan sekolah. Semua kejahatan ini dilakukan dengan menggunakan amunisi dan bom Eropa dan Amerika,” imbuhnya, tanpa menjelaskan lebih lanjut.
Iran telah mendukung Hamas sejak perang pecah dengan Israel, yang menewaskan lebih dari 40.000 warga Palestina. Perang itu juga telah menyebabkan kerusakan besar dan membuat hampir seluruh populasi Gaza yang berjumlah 2,3 juta terpaksa mengungsi.
Baca Juga: Swedia Umumkan Bantuan Militer Baru untuk Ukraina Senilai US$444 Juta
Sementara, Amerika Serikat (AS) meyakini Iran telah memasok rudal balistik jarak pendek dan drone Shahed ke Rusia untuk digunakan melawan Ukraina. (bp)