Rabu, 24 April 2024

Pangkoarmada RI Tinjau Kesiapan Unsur KRI di Laut Natuna Utara

BACA JUGA

Jakarta, IDM – Pangkoarmada RI Laksamana Madya TNI A. Rasyid, memeriksa kesiapan unsur KRI yang tengah beroperasi di Laut Natuna Utara, Jumat (15/07). Kedatangan Pangkoarmada RI tersebut, bersamaan dengan kunjungan kerjanya ke Lanal Ranai, sekaligus meninjau secara langsung perkembangan proses pembangunan Mako Gugus Tempur Laut (Guspurla) I, Koarmada I, di Selat Lampa, Natuna.

Dalam kesempatan tersebut Pangkoarmada RI memeriksa langsung kesiapan unsur pada KRI Bontang-907 dan KRI Cut Nyak Dien-375, yang tengah melaksanakan patroli rutin di laut Natuna Utara. Pemeriksaan tersebut dilakukan Pangkoarmada RI untuk memastikan bahwa unsur KRI yang tengah bertugas di perairan Laut Natuna Utara tetap selalu dalam keadaan siap siaga.

Dalam keterangan persnya, Rasyid mengatakan bahwa wilayah laut Natuna Utara yang terhubung langsung dengan Laut China Selatan, saat ini sering menjadi topik perdebatan dunia internasional, lebih lanjut Pangkoarmada RI mengatakan untuk menjaga keamanan laut di wilayah perairan Indonesia, maka kekuatan TNI Angkatan Laut harus selalu siap dioperasionalkan, sehingga mampu menjaga stabilitas keamanan laut nasional khususnya di Laut Natuna Utara.

“Kesiapan unsur KRI yang tengah beroperasi di perairan Laut Natuna harus benar-benar keadaan siap siaga dalam semua aspek” tegas Rasyid.

“Selain itu Lanal Ranai yang merupakan pangkalan terdekat turut bertanggung jawab secara maksimal dalam mendukung tugas yang diemban baik Guspurla Koarmada I ataupun unsur-unsur lain yang mendapatkan tugas pengamanan di Laut Natuna”. ujar Rasyid.

BERITA TERBARU

INFRAME

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan KSAU

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyerahkan bendera panji Swa Bhuwana Paksa kepada Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) yang baru Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono. Upacara serah terima jabatan (sertijab) tersebut berlangsung di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (5/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER