Jumat, 26 April 2024

Menuju Latma AMAN 2023, KRI RE Martadinata-331 Singgah di Sri Lanka

BACA JUGA

Jakarta, IDM – KRI RE Martadinata-331 yang ditunjuk TNI AL untuk mengikuti latihan bersama (latma) Multinational AMAN Exercise 2023 di Pakistan, saat ini tiba dan tengah sandar di passanger jetty of Colombo, Sri Lanka, Minggu (5/2).

Di bawah pimpinan Kolonel Laut (P) Ferry Hutagaol, selaku Dansatgas, kedatangan KRI RE Martadinata-331 disambut Duta Besar RI untuk Sri Lanka Dewi Gustina Tobing, didampingi Atase Pertahanan RI untuk Sri Lanka Laksamana Pertama TNI Didik Kurniawan beserta staf kedutaan besar RI.

Pada kesempatan tersebut, Dewi mengucapkan selamat datang di Colombo kepada seluruh personel KRI RE Martadinata-331.

Kolonel Laut (P) Ferry Hutagaol
Kolonel Laut (P) Ferry Hutagaol bersama Duta Besar untuk Sri Lanka Dewi Gustina Tobing, saat penyambutan kedatangan KRI RE Martadinata-331. (Foto: Dok. TNI AL)

“Manfaatkan waktu selama di sini untuk bekal ulang logistik. Semoga dilancarkan perjalanan menuju Karachi, Pakistan untuk mengikuti latma AMAN 2023,” ujarnya dikutip dari laman TNI AL, Senin (6/2).

Selain bekal ulang, Ferry juga sempat melaksanakan kunjungan kehormatan ke Commander Western Naval Area of Sri Lanka Navy Rear Admiral Suresh De Silva, di Command Headquarters of Western Naval Area.

Baca: Prabowo Mantapkan Kerja Sama Pertahanan RI-Turki untuk Jaga Stabilitas Kawasan dan Dunia

Sebelumnya, latma AMAN 2023 adalah kegiatan berskala internasional yang diselenggarakan Pakistan Navy, sebagai momen pertemuan angkatan laut yang bersifat multinasional. Event tersebut melibatkan 26 kapal perang berbagai negara peserta yang dibagi dalam tahap harbour phase dan sea phase. 

Latma AMAN 2023 akan diikuti oleh beberapa negara di antaranya Pakistan, Azerbaijan, China, Italy, Japan, Indonesia, Malaysia, Srilanka, Turki, Uni Emirat Arab dan Amerika Serikat (AS). (at)

BERITA TERBARU

INFRAME

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan KSAU

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyerahkan bendera panji Swa Bhuwana Paksa kepada Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) yang baru Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono. Upacara serah terima jabatan (sertijab) tersebut berlangsung di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (5/4).

EDISI TERBARU

sidebar
ads-custom-5

POPULER