Kamis, 20 Maret 2025

Keunikan Meriam Gunung Armed, Bisa Dipisah Jadi 8 Bagian

Jakarta, IDM โ€“ Alat utama sistem pertahanan (Alutsista) Meriam Gunung Artileri Medan (Armed) ternyata memiliki keunikan tersendiri. Meriam buatan Yugoslavia ini mobilitas sangat fleksibel, dikarenakan meriam tersebut dapat dipisah menjadi 8 bagian.

“Karena bisa dipisah menjadi 8 bagian sehingga mudah diangkut oleh personil maupun hewan pengangkut untuk menempati daerah stelling dan melakukan tembakan dari dalam hutan, dari atas gunung maupun di tempat-tempat strategis yang sulit diketahui musuh, meskipun tidak terdapat akses transportasi/jalan,” tulis keterangan Pussenarmed seperti dikutip dari postingan instagramnya @penpussenarmed, Kamis, (26/9).

Uji coba Meriam Gunung Armed
(Foto: Dok. Penpussenarmed)

Karena keunikan ini, Pangkogabwilhan III, Letjen TNI Bambang Trisnohadi pun berkunjung ke lapangan tembak Meriam Batujajar Kabupaten Bandung Barat, Rabu (25/9) kemarin untuk melihat langsung kemampuan meriam ini.

Baca Juga: Mengenal Bolkow 105, Helikopter Tempur TNI AD Gesit dan Lincah Bermanuver

Meriam ini tergolong jenis meriam Gunung yang menjadi sapujagat pada masa perang Dunia II dengan jarak tembak sampai dengan 7 kilometer dengan kehancuran sasaran samapai radius 150 meter.

Dari hasil paparan dan Penjelasan oleh Staf Sdirsen Pussenarmed dan Danpussenarmed serta peninjauan langsung hasil uji tembakan dan perkenaan Meriam 76 mm/GN, maka Pangkogabwilhan III menyimpulkan bahwa Alutsista Armed TNI AD siap untuk ditugaskan dalam mengawal kedaulatan NKRI di wilayah Kogabwilhan III. (rr)

Berita Terkait

Berita Terbaru

INFRAME

Sjafrie Sjamsoeddin Menerima Kunjungan Menteri Pertahanan Vietnam

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Vietnam Phan Van Giang di Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, Jakarta, Senin (10/3).

Edisi Terbaru

Subscribe hubungi bagian Sirkulasi
WhatsApp 0811 8868 831
isi form subscribe

Baca juga

Populer